MINAHASA, MediaManado.com – Pemuda GMIM merupakan aset penting masa depan gereja. Hal itu disampaikan Bupati Minahasa Dr Ir Royke O Roring M.Si, saat menghadiri Ibadah Agung dan Selebrasi Paskah HUT ke-97 Pemuda GMIM di Stadion Dua Sudara, Kota Bitung, Senin (10/04/2023).
Menurut Bupati ROR, HUT Pemuda GMIM di Perayaan Paskah ke 2, menandakan Pemuda GMIM kian dewasa dalam pelayanan. Pemuda GMIM merupakan aset GMIM yang butuh perhatian khusus, sebab mereka inilah yang akan menjadi generasi penerus GMIM dimasa yang akan datang.
“Pemuda GMIM adalah aset dan masa depan GMIM. Sehingga butuh perhatian khusus dalam rangkah pembinaan dan pembentukan karakter pemuda yang kuat dalam iman dan berkualitas dalam membangun bangsa dan negera ini,” ujar Bupati ROR.
“Untuk itu, atas nama pemerintah kabupaten Minahasa saya selaku Bupati bersama Wakil Bupati, menyampaikan banyak selamat kepada Pemuda GMIM. Terus berkarya dan berjuang sambil meningkatkan kualitas iman dan kualitas sebagai generasi muda sebagai harapan gereja dan bangsa ini. Kiranya dengan perayaan Paskah dan HUT Pemuda GMIM ke 97. Pemuda GMIM makin meningkatkan peran dalam pelayanan dan pembangunan bangsa. Tetap menjadi pemuda yang takut akan Tuhan. Menjadi pemuda yang handal dan mampu bersaing ditengah persaingan global yang makin kompetitif,” ungkap Bupati ROR.