Farewell and Wellcome Parade Kapolres Minahasa; Suryana Siap Lanjutkan Program Souissa Melayani Masyarakat

oleh

Loading

 

 

MINAHASA, MediaManado.com – Kapolres Minahasa AKBP Ketut Suryana, SIK, SH, MM, mengikuti kegiatan
Farewell And Wellcome Parade Kapolres Minahasa di Halaman Mapolres Minahasa, Kamis (13/04/2023).

Kapolres baru Minahasa, AKBP Ketut Suryana, SIK SH MM disambut tarian adat Kabasaran dan tarian Penyambutan oleh Dispar Kabupaten Minahasa.

Acara kemudian mengikuti arahan Kapolres lama, AKBP Tommy Bambang Souissa, SIK dan Kapolres baru, AKBP. Ketut Suryana, SIK SH MH.

AKBP. Tommy Bambang Souissa,SIK menyampaikan selamat datang kepada Kapolres yang baru, AKBP Ketut Suryana, SIK SH MM.

“Atas nama anggota di Polres Minahasa dan jajaran menyampaikan, selamat datang dan selamat bertugas kepada AKBP Ketut Suryana, SIK SH MM,” ucap AKBP. Tommy Bambang Souissa,SIK.

Secara visual ditayangkan gambaran kesiapan Polres Minahasa dan kesiapan PJU dalam Rangka pengamanan kegiatan yang akan dilakukan.

“Sebagai pejabat lama menitip para PJU dan para Kapolsek Polres Minahasa,” tandanya.

Pada kesempatan itu, ia pun memaparkan situasi Kamtibmas Polres Minahasa, dimana kasus yang menonjol, yakni kasus penganiayaan akibat miras, upaya mengantisipasi konflik yang terjadi upaya. Upaya lain yang dilaksanakan adalah dengan memberikan bantuan Suport kepada keluarga korban, melakukan penggalangan kepada keluarga korban.

Pada akhir sambutan AKBP. Tommy Bambang Souissa,SIK mohon pamit kepada PJU dan bersama teman teman media pers, apabila ada salah salah kata selang bertugas 1 tahun 9 bulan mohon dimaafkan.

“Mari kita sambut Kapolres yang baru ditempat yang indah ini dengan sukacita dan berharap terus jaga kebersamaan, jaga sinergitas dan kekompakan di lingkungan keluarga kepolisian,” pungkasnya.

AKBP Ketut Suryana juga mengatakan, dengan pikiran yang baik dari berbagai arah, dan pikiran yang jernih, ia berharap tugas yang dilaksanakan dapat berjalan selaras.

Menurut dia, sosok AKBP. Tommy Bambang Souissa, SIK, sudah tidak asing. Karena pertama kali keduanya bertemu di Maluku, lalu bertemu lagi di provinsi Sulut.

“Terimakasih atas penyambutannya, oleh teman teman yang luar biasa. Saya akan melanjutkan kembali kesuksesan yang telah dijalankan Kapolres AKBP. Tommy B.Souissa, SIK, berusaha menyamai dan menyukseskan pembangunannya yang telah dilaksanakan dalam menjaga mengayomi, melindungi masyarakat, dan berkat dari pak Tommy untuk bisa menyamai pembangunan Polres Minahasa yang indah dan bersih,” ungkapnya.

Adapun melalui Pembinaan yang sangat luar biasa mampu menyaingi sambil menjaga kekompakan satu Tribrata melindungi mengayomi dan melindungi masyarakat.

Berikut rekam jejak karir AKBP Ketut Suryana, SIK SH MH, diantaranya Jatanras Polda Lampung. Direktorat Reserse Kriminal, Kasubdit Paminal, Kasat Reskrim Lampung Timur, Tiga kali Kapolres dan lima kali Wakapolres, kemudian subbid II Lampung dan Kasubdit III Intelkam.

Kemudian di Kasubdit Paminal, Kasat Reskrim Lampung Timur. Tiga kali Kapolres lima kali Wakapolres, pindah sebagai Kasubbitreskrimum, dan Kapolres Bolsel, saat ini Kapolres Minahasa. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *