James Sumendap Lantik Pengurus Panji Yosua GMIM Nasareth Oarai Jepang

oleh

Loading

OARAI, MediaManado.com – Panglima Panji Yosua James Sumendap SH.MH, melantik pengurus Panji Yosua Jemaat GMIM Nasaret Oarai Jepang, Minggu (5/3/2023).

“Terimalah tugas dan tanggung jawab ini sebagai bagian persembahan Tuhan Yesus sebagai Kepala Gereja untuk menjaga dan melindungi yang ada di Jemaat Oara,”kata Sumendap yang juga Bupati Minahasa Tenggara (Mitra) ini.

Dikatakan Sumendap, Panji Yosua hadir supaya kehadiran Gereja kedepannya lebih baik karena Panji Yosua mengemban tugas menjaga dan melindungi.

“Tugas utama kita adalah menjaga dan melindungi. Apabila didapati ada jemaat yang tidak menghormati pelayan gereja maka Panji Yosua harus hadir,” jelas james Sumendap,

James Sumendap, mengucapkan selamat kepada pengurus Panji Yosua yang ada di Nasareth GMIM Oarai Jepang yang sudah dilantik, diharapkan untuk menjaga sikap sebagai organisasi gereja.

“Panji Yosua diharapkan untuk Jaga sikap supaya kita saling menghormati dan menghargai pelayanan gereja, “tutup James Sumendap. (***//)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *