MINUT, Mediamanado – Ketar-ketir. Begitulah nampak terlihat dari seluruh eselon II di jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara, saat ikut rapat Paripurna DPRD Minut, Senin (25/1022) kemarin.
Pasalnya, hari ini Selasa 26 Oktober 2022, Bupati Joune Ganda dan Wabup Kevin Wiliam Lotulung bakal melakukan rolling pejabat eselon 2 di jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara.
Rencana rolling ini dibenarkan oleh Penjabat Sekda Rivino Dondokambey kepada mediamanado.com kemarin.
Menurut Rivino yang juga ketua Pansel Job Fit ini, bahwa rencana rolling eselon 2 memang ada, namun waktunya belum dapat dipastikan.
“Memang akan dilakukan rolling eselon 2. Karena job fit sudah dilakukan sejak bulan April lalu dan hasilnya sudah ada. Namun kapan dilaksanakan, tergantung pimpinan (Bupati dan Wabup),” jelas Dondokambey.
Santer dikabarkan, pagi ini telah dipersiapkan kegiatan untuk rolling bagi seluruh eselon 2 di jajaran Pemerintah Kabupaten Minahasa Utara. (**)
Sweidy Pongoh