PBVSI Sukses Gelar Kejuaraan antar Pelajar, DKL Bangkitkan Semangat Olahraga Voli di Minahasa Utara

oleh
Wakil Sekretaris Umum PBVSI Sulut, Kolonel. Infantri Vipy Amuranto hadir menyaksikan pertandingan Final dan menutup kejuaraan voli antar pelajar se Minut.

Loading

MINUT, Mediamanado – Kejuaraan bola voli antar pelajar jenjang pendidikan Sekolah Menengah Pertama (SMP) se Kabupaten Minahasa Utara, sukses dilaksanakan selama 4 hari yang diikuti oleh 34 tim dari 20 sekolah.

Antusias pecinta olahraga di kalangan pelajar ini sangat nampak dengan hadirnya para suporter yang memberikan dukungan terhadap tim-tim voli dari sekolah masing-masing. Setelah dibuka oleh Bupati yang diwakili Sekertaris Daerah Senin lalu, akhirnya kejuaraan voli antar pelajar ini dimenangkan oleh tim putra SMP Negeri 2 Kauditan yang mengalahkan tim voli SMP Negeri 2 Airmadidi. Demikian dengan tim voli putri yang berhasil dimenangkan oleh SMP 2 Airmadidi setelah mengalahkan SMP Negeri 1 Talawaan.

Kejuaraan Bola Voli antar Pelajar SMP se Kabupaten Minahasa Utara tersebut ditutup pelaksanaanya oleh Ketua PBVSI Sulawesi Utara yang diwakili Wakil Sekertaris Umum Kolonel. Infantri Vipy Amuranto didampingi Ketua PBVSI Minut Denny Kamlon Lolong, Kadispora Audy Sambul, Sekretaris Dispora Johan Mewengkang, Direktur PUD Klabat yang juga Sekretaris PBVSI Minut Maisye Dondokambey, di Gedung Olahraga Pemkab Minut, Kamis (15/12/2022).

Sebagai ajang pencarian bakat atlit berprestasi dan masih dalam menyemarakan HUT ke 19 Tahun, Pengprov PBVSI Sulut mengapresiasi kejuaraan ini.

” Tentunya kejuaraan ini adalah bentuk pembinaan dan diharapkan akan terus dioptimalkan guna menemukan bibit atlit potensial bola voli. Saya berharap kejuaraan ini akan menjadi contoh dari daerah lainnya untuk terus berkompetisi dalam menjaring atlit muda berbakat di bidang olahraga Voli,” Sebut Kolonel.Infantri Vipy Amuranto.

Sementara itu Kejuaraan yang memperebutkan Piala Bupati, Wakil Bupati dan Ketua Umum PBVSI Minut ini, menurut Denny Lolong, membuka peluang bagi atlit atlit muda Voliball untuk mengasah kemampuan dan melatih mental juara sejak dini.

“Saya mengapresiasi antusiasme anak anak SMP yang sangat luarbiasa mengikuti kejuaraan ini. Minat mereka sangat tinggi karena sejak dibuka pada senin hingga hari ini selain para peserta juga suporter yang juga sangat antusias memberikan semangat bagi timnya. Pengurus PBVSI Minut mengucapkan terimakasih atas dukungan semua pihak teristimewa dari pihak sekolah juga dukungan dari Dinas Dispora dan Dinas Pendidikan,” Ungkap Delon yang juga adalah Ketua KONI Minut.

DKL juga menyatakan bakal mengelar event yang sama sebagai agenda tahunan PBVSI Minut.

”Jika Tuhan berkenan tahun depan kami akan melaksanakan hal serupa atau kejuaraan bola voli antar pelajar 4 Bulan sekali. Ini komitmen kami dalam memajukan dunia olahraga khususnya Voli di Tanah Tonsea,” ujar DKL yang disambut para pemain.

Dalam penutupan Kejuaraan Bola Voli antar Pelajar SMP se Kabupaten Minahasa Utara tersebut juga tampil dalam Partai Eksebisi para pemain Muda asal Minut yang telah mengukir Prestasi di Porprov Bolmong 2022.

Pada kesempatan tersebut, Dikpora Minut melalui PBVSI memberikan bantuan tiap sekolah mendapat Bola Voli yang disumbangkan oleh Ketua PBVSI Minut yang Juga Ketua KONI Minut Denny Lolong didampingi Istri yang adalah Ketua IKAD Ny. Martha Lolong-Kalesaran. (**)

Penulis: Sweidy Pongoh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *