Mitra, MediaManado.com – Bangun sinergritas Polres Minahasa Tenggara (Mitra) mengelar jumat curhat bersama Wartawan Biro Mitra, terkait pembahasan optimalisasi Kambtimas di wilayah hukum Polres Mitra, jumat (28/4/2023).
Program Jumat Curhat Polres Mitra terkait berbagai Program yang digagas sebagai bentuk pendekatan pelayanan kepolisian terhadap masyarakat lewat informasi.
Kapolres Mitra AKBP Eko Sisbiantoro, menyampaikan, jika jajarannya sangat terbuka dengan masukan dan gagasan konstruktif untuk memaksimalkan tugas Polisi sebagai pengayom masyarakat.
“Ada formulasi yang memang harus kita siapkan untuk melakukan langkah langkah pencegahan gangguan kamtibmas. Ini jauh lebih baik ketika kita harus melakukan penanganan pasca kasus. Harus ada pemetaan potensi gangguan hingga langkah pendekatan persuasif,” ujar Eko
Dirinya mengakui jika mewujudkan hal tersebut, pihak kepolisian butuh dukungan banyak pihak, terlebih kalangan Pers.
“Ini juga termasuk bagaimana kita mensosialisasikan mengedukasi masyarakat tentang kerja kerja kepolisian kepada masyarakat. Juga menjadi fungsi kontrol di lapangan nanti,”ungkapnya.
Dirinya berjanji dalam jabatan barunya sebagai Kapolres Mitra, akan mengiventarisir kasus yang masih dan sementara dalam penanganan untuk ditindaklanjut sesuai prosedural yang berlaku.
“Kepada rekan rekan wartawan kita akan terbuka untuk setiap penanganan kasus. Sebab transparansi adalah hal yang wajib agar masyarakat bisa menilai pihak kepolisian,”kata Kapolres.
Kapolres berharap dukungan dari setiap insan Pers untuk mendukung program Polres Mitra lewat informasi publik.
“Kiranya lewat informasi yang disampaikan teman-teman wartawan, setiap program serta giat Polres Mitra bisa diketahui masyarakat luas,”tukas Kapolres Eko Sisbiantoro.