MANADO, Mediamanado.com – Terus fokus mengasah bakat di dunia Modelling, Marchelina Mundung kembali mengikuti ajang pemilihan Miss dan MR elite model Manado 2023, Minggu (09/07/2023) di IT Center.
Dalam perlombaan tersebut, Marchelina yang berumur 10 tahun meraih The best costume (Kostum terbaik).
Atas hasil itu, banyak pihak pun memberikan apresiasi dan ucapan selamat, terlebih Bupati Minut Joune Ganda dan Istri tercinta Rizya Ganda Davega.
“Banyak selamat kepada Marchelina Mundung yang telah berjuang dan bisa meraih The best costume. Doa terbaik untuk Marchelina bersama keluarga,” Ucap Ketua TP PKK Minut Rizya Ganda Davega
Walau masih duduk di bangku kelas 5 SD Katolik Maumbi, namun pandangan dan pemikiran Marchelina sudah jauh kedepan.
Marchelina pun aktif dalam berbagai kegiatan berbau modelling dan Fashion.
Di sekolah pun, Marchelina sering dan bahkan berturut-turut meraih juara satu di kelasnya.
Marchelina menuturkan Jika pelajaran di kelas memberinya logika berpikir, maka modelling membentuk kepribadiannya.
Intinya, dirinya ingin menggapai pribadi yang cerdas dan cantik. Semuanya itu dilakukan atas dasar cinta.
“Saya ingin membahagiakan orang tua saya yang sudah mendidik serta berkorban untuk saya,” katanya.
(*/DM)