Warga Korban Banjir Terima Bantuan Makanan Siap Saji dari Ibu Seyla

oleh
Pemerintah Provinsi yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Turut menyerahkan bantuan makanan siap saji kepada warga di pengungsian.

Loading

Ibu Wakil Walikota Manado Seyla Mangindaan Kudati berbaur dengan pengungsi usai pembagian makanan siap saji.
Ibu Wakil Walikota Manado Seyla Mangindaan Kudati berbaur dengan pengungsi usai pembagian makanan siap saji.

MANADO, MediaManado – setelah terjadi banjir di sejumlah wilayah di Kota Manado, Ibu Wakil Walikota Manado Seyla Mangindaan Kudati langsung tanggap dan mempersiapkan makanan siap saji untuk pengunsi.

Tak hanya itu, Istri wawali secara langsung membawa dan membagikan makanan yang sudah dikemas berbentuk bungkusan kepada warga yang ada di Kelurahan Karame, Ketang Baru, Sumompo dan Ternate Tanjung. “Bantuan yang diberikan ini bagian dari keprihatinan sebagai tim Penggerak PKK dan saya pribadi. Apa yang bisa kami lakukan untuk warga yang terkena musibah akan kami upayakan semampu kami,” tendas Seyla.

Pemerintah Provinsi yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Turut menyerahkan bantuan makanan siap saji kepada warga di pengungsian.
Pemerintah Provinsi yang dipimpin oleh Wakil Gubernur Turut menyerahkan bantuan makanan siap saji kepada warga di pengungsian.

Aksi tersebut diterima positif dari warga dikarenakan memang yang dibutuhkan saat ini adalah makanan siap saji mengingat kondisi rumah sedang terendam banjir dan tidak bisa beraktifitas di dapur. “Kami melihat besaran bantuan apa yang disalurkan tetapi kami melihat dari nilai ketulusan untuk membantu kami yang sedang dilanda musibah karena itulah yang kami butuhkan,” ujar salah satu warga usai menerima makanan siap saji dari Ibu Wawali. Turut bersama ibu wawali, Wakil Gubernur Sulawesi Utara DR Djouhari Kansil dan jajaran Pemerintah Provinsi Sulut. (yt)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *