Pasokan Daging dan Ternak Babi Tekan Harga Tinggi di Pasar

oleh

Loading

 

MANADO, MediaManado.com – Pasokan daging dan ternak Babi dari Bali, telah tiba di Manado, Minggu (14/07/2024).

Hal itu disampaikan Kadis Pertanian dan Peternakan Provinsi Sulut Nova Pangemanan.

Menurut dia, ada 750 ekor ternak Babi yang tiba di Kota Manado dengan perincian, 250 ekor indukan, 500 ekor penggemukan dan 100 ekor siap dipotong. Ternak ini sudah melalui proses pengecekan dan karantina.

Kedatangan ternak ini diharapkan bisa memenuhi kebutuhan daging Babi di daerah, apalagi menghadapi pengucapan syukur Minahasa Raya. Sementara untuk tahap kedua pasokan, disiapkan untuk Pengucapan Syukur Tomohon.

Pasokan tahap kedua diusahakan tiba di Manado pada bulan Agustus 2024 ini, dengan jumlah pasokan sebanyak 600 ekor.

Memang, pada kesempatan lain, Gubernur Olly Dondokambey SE memastikan pasokan daging dan ternak Babi dari Bali merupakan salah satu upaya untuk menekan inflasi harga daging Babi yang melambung tinggi.

Dengan tersedia dan tercukupi daging Babi, maka harga di pasar bisa kembali normal. (*)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *