TOMOHON, MediaManado.com – Ibadah menyambut Natal Jaringan Doa se-Kota Tomohon dilaksanakan di Rumah Dinas Walikota Tomohon, Selasa (7/12/2021).
Khadim dalam ibadah, Pdt Cicilia Gumerung-Roring MTh.
Walikota Tomohon Caroll J A Senduk SH dalam sambutannya mengatakan atas nama Pemerintah Kota Tomohon menyampaikan selamat menyambut Natal 25 desember 2021, dan selamat menyongsong tahun baru 2022.
Adanya jaringan doa Kota Tomohon tentu diyakini bersama selalu bersama-sama dengan seluruh masyarakat Kota Tomohon mendoakan Kota Tomohon dalam berbagai hal didalamnya untuk kemajuan Kota Tomohon, sehingga kita semua syukuri bersama sampai saat ini Kota Tomohon yang sama-sama kita cintai tetap terus diberkati Tuhan.
“Marilah kita rayakan Natal dengan penuh kesederhanaan, kita syukuri apa yang ada dan jadilah terang dan pembawa damai bagi sesama”, kata Walikota Senduk, saat itu didampingi Ketua TP PKK Kota Tomohon Ny drg Jeand’arc Senduk-Karundeng juga sebagai penasehat jaringan doa Kota Tomohon.
Tampak hadir unsur jaringan doa Sulawesi Utara, unsur menara doa Kota Tomohon, tim Tomohon ministry, jaringan doa seKota Tomohon, bersama unsur jajaran Pemkot Tomohon. (*/fr)